Ketika pemakaian internet indihome melebihi quota FUP, kecepatan akan dirutunkan menjadi setengah nya .
Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menghemat, mereset dan mengatasi FUP indihome agar awet hingga akhir bulan.
Mulai dari membatasi bandwidth, menggabungkan dengan ISP non FUP hingga mereset FUP.
TIPS:
Internet Service Provider(ISP) adalah istilah untuk perusahaan yang menyediakan layanan internet, contoh yang terkanal adalah: indihome, biznet, icon+,telkomsel, XL dan sejenisnya.
Media yang dipakai oleh ISP bisa berupa kabel optic(FO), Wireless, satelite ataupun seluler.
Daftar Isi :
Apa itu FUP Indihome & Cara Meresetnya
Fair Usage Policy (FUP) merupakan kebijakan indihome untuk pelanggan internet broadband guna memberi pinalti terhadap pelanggan yang menggunakan internet secara berlebih.
Quota FUP dihitung berdasar banyaknya data (satuan GB) yang didownload/upload oleh pelanggan internet broadband/non dedicated.
Besarnya Quota FUP bisa dilihat pada tabel berikut.
FUP diberlakukan untuk pelanggan broadband
Indihome punya pilihan produk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang beragam sehingga harga tetap terjangkau.
Internet broadband menjadi paket paling murah, karena pada paket internet ini pelanggan mendapat jatah kecepatan bandwidth yang dishare dengan pelanggan lain (kecepatan up to).
Itu artinya pada jam jam sibuk kecepatan internet tidak akan mentok sesuai paket yang diambil, mungkin hanya dapet setengahnya saja, tapi kadang full juga.
Quota FUP diberlakukan untuk “menghukum” pelanggan yang menggunakan internet berlebihan sehingga berpotensi mengganggu pelanggan lain, karena alokasi bandwidth dishare ke beberapa pelanggan.
Lewat FUP, sebenarnya secara halus pihak indihome mau bilang, “hei baiknya kamu upgrade paket, paket ini gak cocok untuk kebutuhan mu sekarang”.
Besaran FUP Bergantung Paket Internet
Besarnya quota FUP bergantung pada paket internet yang anda ambil, makin tinggi/mahal paketnya maka makin besar speed dan quota FUP yang anda dapatkan.
Saat artikel ini dibuat, 4000GB adalah quota FUP terbesar yang bisa anda dapatkan untuk paket internet broadband.
Speed Turun Jika Melewati FUP
Ketika melewati FUP, anda tidak akan dikenakan tambahan biaya apapun, internet juga tetap bisa dipakai.
Hanya saja kecepatan akan diturunkan separuhnya dan akan diturunkan lagi ketika melewati batas FUP yang ke 2, 3 dan seterusnya.
Konsekuensi dari penggunaan internet berlebih hanyalah penurunan speed saja.
FUP Reset setiap tanggal 1
Anda tidak perlu melakukan apapun untuk mereset FUP, karena setiap awal bulan FUP akan direset secara otomatis.
Tepatnya setiap tanggal 1 diawal bulan FUP akan di NOL kan.
Kecepatan internet anda akan kembali ke semula.
Renew Speed untuk reset FUP
Jika anda tidak sabar menunggu tanggal 1, anda bisa mengunakan fasilitas renew speed yang bisa anda beli lewat aplikasi indihome.
Paket addon renew speed digunakan untuk mengembalikan kecepatan internet yang diturunkan karena telah melewati batas FUP.
Penyebab FUP Cepat Habis
FUP dihitung berdasar besarnya data dari internet yang ditransfer dari dan ke perangkat anda.
Itu artinya setiap aktifitas membuka internet akan menambah nilai quota FUP.
Ukuran tiap content yang anda buka berbeda-beda besarnya, mulai dari text, gambar dan video.
Download File/content Otomatis
Saat anda membuka aplikasi yang menampilkan content (gambar, text, suara, video) sebenarnya anda telah mendownload file secara otomatis untuk ditampilkan di layar anda.
File/data yang didownload otomatis untuk tampil di layar berukuran kecil, tidak lebih dari 5MB.
Download File/content Manual
Untuk file/content yang berukuran besar tidak akan otomatis didownload ke perangakat anda.
Biasanya anda harus meng klik link untuk mendownload file tersebut.
Misalnya saat anda ingin mendownload film atau dokumen anda harus klik link secara manual agar file tersebut terdownload.
File-file tersebut biasa anda download secara manual ataupun otomatis.
Streaming Video
Conten streaming seperti youtube, tiktok, instagram video, facebook video, whatsapp status (video) merupakan penyebab utama FUP cepat habis.
Satu content video (tergantung durasi) berukuran lebih dari 50MB, bahkan ada yang 300an MB, bergantung dari durasi dan resolusi/kualitas videonya.
Makin jernih atau panjang durasi video , makin besar pula file/data yang didownload.
Dipakai Banyak Pengguna
Jika satu indihome dipakai banyak pengguna, pasti konsumsi quota FUP akan cepat habis.
Cara Mengatasi FUP Indihome
Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi FUP indihome, tujuan nya agar indihome tidak kena FUP sehingga kecepatan internet tidak diturunkan.
Gunakan Mikrotik Untuk Mengontrol Bandwidth
FUP dipicu oleh perhitungan besarnya data yang didownload/updaload oleh pengguna, jika melewati batas tertentu akan memicu FUP, keceparan internet pun diturunkan.
Agar tidak terkena FUP kita bisa mengontrol speed internet untuk tiap perangkat, tujuan nya agar lebih hemat.
Pembatasan kecepatan bisa dilakukan dari router wifi (fitur QoS) atau menggunakan router khusus seperti mikrotik.
Dengan mikrotik kita bisa lebih leluasa menerapkan bandwidth management ke pengguna wifi, kecepatan tetap dibatasi tapi lebih flexible.
Kita bisa mensetting batas kecepatan untuk setiap aplikasi yang kita gunakan, dengan begini quota FUP tetap aman, internet juga lancar.
Baca pembahasan lengkap nya di : QoS Bandwidth Management
Mengupgrade Paket Internet
Jika memang penggunaan internet memang sudah tidak bisa ditekan, solusinya adalah dengan mengupgrade paket indihome agar mendapat limit FUP yang lebih besar.
Jika sekarang anda menggunakan indihome broadband paket up to 30Mbps maka bisa diupgrade ke paket diatasnya.
Pemilihan paket harus berdasar kebutuhan volume data setiap bulan nya.
Anda bisa klik disini untuk melihat daftar promo paket indihome dan harganya.
Memasang Lebih dari Satu Indihome agar FUP besar
Coba cek tabel FUP indihome diatas, FUP 50mbps: 1200GB, sedangkang FUP 100Mbps:1800GB.
Itu artinya FUP hanya bertambah sekitar 600GB.
Agar mendapat volume FUP yang besar akan lebih menguntungkan jika memasang 2x50Mbps
Menggabungkan Indihome Dengan ISP non FUP
Untuk kondisi tertentu kita bisa menggabungkan ISP indihome dengan ISP lain yang tidak ada FUP nya.
Untuk bisa melakukan hal ini kita perlu perangkat mikrotik untuk disetting load balancing dengan metode police based routing.
Dimana kita bisa mengarahkan traffic tertentu untuk lewat ISP indihome ataupun ISP lain non FUP.
Baca pembahasan lengkap di : Cara load balance mikrotik 2 ISP atau lebih
Memasang Indihome WiFi Managed Services (WMS)
Jika anda tetap ingin menggunakan produk telkom non FUP yang murah, anda bisa memasang layanan WMS.
Layanan WMS tidak punya FUP, tapi hanya bisa diterima dengan wifi (tidak ada koneksi kabel).
Yang membuat kurang nyaman dari layanan ini adalah, kita harus login ulang dalam jangka waktu tertentu.
Jika anda tidak ingin terganggu dengan hal ini, anda bisa “nembak” WMS dengan mikrotik yang telah disetting dengan auto login.
Baca informasi lengkap tentang autologin wms disini
Memasang VPN Tunnel Anti FUP
VPN tunnel untk bypass FUP memang pernah ada, walau demikian saya “SANGAT TIDAK MEREKOMENDASIKAN” untuk menggunakan cara seperti ini karena jelas ilegal.
Kalaupun berhasil, akan ada resiko ringan , anda di banned dari indihome/dicopot paksa.
Dan resiko berat, anda bisa dituntut atas tindakan hacking.
Jangan pernah berfikir indihome bodoh dan tidak tau akan apa yang anda lakukan, karena sebenarnya kita lah yang bodoh dan merasa pintar karena kita tidak tau teknologi apa yang dipakai indihome untuk memonitor pelanggannya.
DONT do IT!!!
KESIMPULAN
Indihome paket broadband atau non dedicated mempunyai quota volume traffic yang diberi nama FUP.
Besarnya quota FUP ini bergantung pada paket internet yang kita ambil, makin besar speed makin besar pula FUP nya.
FUP akan diakumulasi setiap kali kita melakukan kegiatan berselancar/berinternet.
Kecepatan akan turun menjadi separoh nya jika kita melewati quota FUP ini, tidak ada biaya tambahan ketika melebihi FUP.
Agar FUP tidak cepat habis kita bisa mengakalinya dari membatasi bandwidth tiap user hinngga mengabungkan dengan ISP lain non FUP menggunakan teknik loadbalaning (pakai mikrotik).
Atau kita bisa membeli paket addon “renew speed” (lewat aplikasi my indihome)untuk mereset FUP indihome supaya kecepatan kembali ke semula.